Andi Harun Menerima Kunjungan Dari Direksi PDAM Samarinda Terkait Perkembangan dan Persediaan Air Bagi Masyarakat Samarinda

Wali Kota Samarinda Andi Harun

Mediaetam.com, Samarinda – Wali Kota Samarinda Andi Harun menerima kunjungan kerja dari direksi PDAM dan rombongannya di kantor pemerintah kota Samarinda pada Selasa (2/3/2021)

Bacaan Lainnya

 

Dalam kunjungan kali ini direksi PDAM melaporkan secara umum perkembangan PDAM. Termasuk menyampaikan daerah-daerah mana saja yang masih merasakan pengaliran air bergilir.

Wali Kota Samarinda Andi Harun

Dari pertemuan mereka, pihak PDAM menyampaikan beberapa masalah kerja sama yang timbul dengan pihak ketiga, serta pembangunan pipa yang akan dimasukkan dalam program 100 hari kerja.

 

Selain itu Andi Harun juga mengatakan bahwa dalam pertemuan juga telah di sampaikan terkait kondisi keuangan Perumdam Tirta Kencana Mahakam.

 

“Saya minta mereka untuk mempersiapkan dan menyajikan semua hal yang berkaitan terhadap upaya perbaikan PDAM,” ucap Andi Harun.

 

Lanjut Andi Harun, semua yang menjadi masalah atau kendala yang membuat beberapa wilayah di Samarinda masih belum teraliri air dan masih teraliri secara bergilir untuk disampaikan.

 

“Kalau misalnya yang menjadi menjadi kendala itu hal teknis dan membutuhkan investasi, berapa banyak yang kita harus siapkan,” ucap Andi Harun.

 

Di akhir Andi Harun mengatakan, ke depan akan ada pertemuan lanjutan lagi dengan PDAM Samarinda terkait dengan hal yang sama akan tetapi Andi Harun meminta agar lebih lengkap lagi data yang disampaikan ke dirinya.(adv/Idham)

 

Bagikan:

Pos terkait