Mediaetam.com, Tenggarong – Kerusakan jalan di Desa Jembayan, Jembayan Tengah, Jembayan Dalam, Sungai Payang hingga ke Lung Anai harus mendapatkan perhatian Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) segera.
Hal ini disampaikan anggota DPRD Kukar, Ahmad Yani saat diwawancara Mediaetam.com, rabu (20/1/2020).
“Setelah rapat dengar pendapat bersama warga di hari Senin, saya mengecek langsung ke lapangan terkait keluhan warga,” ucap Legislator PDI Perjuangan tersebut.
Jalan tersebut, menurut legislator Dapil Loa Kulu dan Loa Janan tersebut, memang ada sesuatu perencanaan yang buruk. Sebab setengah jalan yang telah diaspal sekarang telah hancur. Padahal usia pengerjaanya baru dua sampai tiga bulan dan jalan tersebut tidak bisa dilewati.
“Itu sangat menyiksa dan menyengsarakan rakyat,” ucap Ahmad Yani
Maka dari itu, minimal untuk saat ini perusahaan yang ada di lokasi tersebut terlibat memperbaiki sementara, sambil menunggu pekerjaan konstruksinya.
Dirinya menambahkan, bahwa untuk perencanaan telah clear. Tetapi tidak ada kesungguhan untuk membangun.
“Jikalau alasan anggaran defisit dan seterusnya, kan’ enggak benar karena dana kita bisa membangun. Apalagi hanya jalan beberapa kilometer aja,” kata Ahmad Yani yang juga Ketua Bamperda DPRD Kukar tersebut.
Untuk jalan tersebut sebenarnya sudah ada bantuan provinsi tetapi tidak dapat terealisasikan akibat Covid-19 anggaran direcofusing. Akibatnya, hanya separuh yang terselesaikan dan jalan tersebut juga rusak parah.
“Makanya saya bilang ini enggak perlu pakai dana provinsi karena ini memang menjadi program strategis pembangunan Kutai Kartanegara dalam pembangunan jalan dan itu menjadi prioritas,” ucapnya.
Jalan tersebut menjadi prioritas karena itu adalah jalan kabupaten yang menembus lima desa, yakni Jembayan Tengah, Jembayan Dalam, Sungai Payang dan Lung Anai dan tentu menjadi jantung Kecamatan Loa Kulu.
“Jalan rusak ini bencana ini tidak boleh didiamkan karena yang mau lewat ratusan bahkan ribuan orang di situ,” tutupnya. (Akbar).