Kadis PU Kukar Ungkap Perkembangan Proyek Penanganan Banjir, Hampir Rampung

Caption : Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kukar Muhammad Yamin, saat diwawancara ketika meninjau pemasangan lampu dari bawah Jembatan Kutai Kartanegara, akhir pekan lalu. (Mediaetam.com/Akbar)
Caption : Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kukar Muhammad Yamin, saat diwawancara ketika meninjau pemasangan lampu dari bawah Jembatan Kutai Kartanegara, akhir pekan lalu. (Mediaetam.com/Akbar)

Mediaetam.com, Tenggarong – Penanganan banjir di Tenggarong menjadi program prioritas Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) 2020.

Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Kadis PU) Kukar Muhammad Yamin saat diwawancarai awak media, belum lama ini.

Bacaan Lainnya

“Pengendalian banjir di tenggarong ada dua kegiatan,” ucapnya.

Pertama menurutnya, kegiatan penanganan banjir di danau. Danau Semayang sampai di Jalan Ahmad Yani dan Cut Nyak Dien.

Dia mengatakan, untuk pengendalian banjir di dalam kota tinggal dekat telkom Tenggarong, menurutnya crossing untuk mengendalikan banjir.

“Nanti air dari Ahmad Yani ke Imam Bonjol kemudian dialirkan ke sungai Tenggarong,” ucapnya.

Yang satunya lagi namanya reservasi, tujuannya mengendalikan air dari jalan mawar itu dan dialirkan langsung ke Sungai Mahakam.

“Masing-masing progressnya di atas 80 persen,” ucapnya.

Untuk akhir kontrak, menurutnya diatas tanggal 25 Desember. Dia berharap agar cuaca mendukung dan terkait sosial tak menghambat pekerjaan selesai.

Dia menambahkan jika pekerjaan tak tepat waktu pihaknya akan melihat kemampuan dan kesiapan kontraktor.

“Dalam Peraturan Presiden diberikan kesempatan selama 50 hari dan diberikan denda satu permil terhadap nilai sisanya,” ungkap Yamin. (Akbar)

Bagikan:

Pos terkait