Mediaetam.com, Samarinda – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kalimantan Timur (DPRD Kaltim) Seno Aji menjelaskan fokus pembangunan 2021 terkhusus dapilnya di Kutai Kartanegara.

“Untuk 2021 kalau prioritas pembangunan masih tetap sama dengan tahun sebelumnya,” ucapnya saat dihubungi Mediaetam.com, Selasa (13/4/2021).
Pertama, kalau di Kukar menurut Sekretaris Gerindra Kaltim tersebut yang jelas infrastruktur harus bagus.
Karena masing-masing Kecamatan jaraknya cukup jauh. Kukar juga butuh infrastruktur yang baik supaya roda ekonomi bisa lebih maju lagi.
Lalu kedua, Kukar ini daerah agraris dan pesisir. Maka dua item itu juga yang akan pihaknya dorong sebagaimana meningkatkan kehidupan petani dan mensejahterakan kehidupan nelayan.
“Dua sisi ini yang menjadi perhatian saya,” ucap Seno Aji.
Ditanyakan terkait kantong kemiskinan yang terjadi di beberapa wilayah yang memiliki sumber daya alam melimpah ia menjelaskan hal tersebut tak boleh terjadi.
“Pemerintah Kukar yang lebih tau hal ini kan. Bagaimana dinas sosial bekerja,” ucapnya.
Tapi dia ke depan akan coba berdiskusi dengan Bupati Kukar terkait wilayah mana saja yang terjadi seperti ini.
“Karena yang kalau saya liat misalnya ada tambang batu bara di Loa Kulu masyarakatnya sejahtera cuma memang infrastrukturnya kurang,” kata Seno Aji.
Pun jikalau ada yang terjadi seperti itu perlu dikomunikasikan kembali masalahnya apa.
“Aspirasi itu kewajiban kita lah untuk membangun dapil dan syukur alhamdulillah sampai saat ini saya tetap komitmen untuk memperjuangkan yang terbaik bagi Kukar,” tutupnya. (Adv/Idham)