DPRD Kukar Tindak Lanjut Keluhan Warga Kelurahan Karya Merdeka

DPRD Kukar gelar RDP bersama warga Kelurahan Karya Medeka. [Indah/Mediaetam.com]

Mediaetam.com, Kukar – Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) gelar rapat dengan pendapat (RDP) denganpihak terkait tentang fasilitasi menindaklanjuti keluhan warga RT.10. Kelurahan Karya Merdeka, Kecamatan Samboja, oleh kegiatan pembuatan bata ringan oleh PT. Bondy Raya di Kelurahan Karya Merdeka.

Ketua Komisi I DPRD Kukar, Yohanes Badulele Da Silva mengatakan bahwa Rapat Dengar Pendapat (RDP) ini dilakukan atas dasar keluhan masyarakat sejak tahun 2018.

Bacaan Lainnya

Namun secara kapasitas perusahaan PT. Bondy Raya di Samboja ini mengalami tiga permasalahan yang dituntut. Pertama debu dan bau batu bata, dan sudah diselesaikan masalahnya sebelumnya.

“Tetapi belakangan ini warga mulai mencium bau batu bata tersebut, sehingga warga RT 10 berupaya dengan DLHK dan sama-sama mencari solusi,” kata Ketua Komisi I DPRD Kukar, Yohanes Badulele Da Silva. Kamis,(12/01/2023).

Ternyata, pihak perusahaan sudah melakukan tindakan dan langkah-langkah, tetapi belum sempat melakukan koordinasi dengan warga dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK). Akhirnya warga melaporkan ini ke Komisi I DPRD Kukar.

Pihaknya telah mengupayakan di tanggal 17 Desember 2022 lalu, melakukan sidak. Temuan di lapangan atas laporan masyarakat benar adanya. Sehingga apa yang menjadi rekomendasi dari pertemuan itu dilanjutkan dengan RDP ini.

“Dari RDP ini pihak perusahaan sanggup menyiapkan tim ahli untuk peredam bau. Dalam dua minggu terakhir ini, mereka akan selesaikan pengerjaan itu,” ucap Yohanes.

Sementara itu Suleha Kepala Bidang Produksi Bata Ringan, menjelaskan pihaknya menindak lanjuti apa yang menjadi keluhan dan saran dari warga maupun saran dari dewan komisi dan pihak lainnya.

“Untuk mengurangi sudah melakukan uji coba cuma belum selesai. Minggu depan kita lihat hasilnya, nanti kita undang semua warga setempat dan semua pihak yang berwenang,” pungkasnya. (Indah Hardiyanti)

Bagikan:

Pos terkait