Bersama Komunitas, Bupati Edi Damansyah Serahkan Perlengkapan Sekolah dan Sembako

Penyerahan Sembako Untuk Panti Asuhan Rayyan Tenggarong. [Indah/ Mediaetam.com]
Bupati Edi Damansyah saat penyerahan sembako untuk Panti Asuhan Rayyan Tenggarong, Rabu, 7 Desember 2022. [Indah/ Mediaetam.com]

Mediaetam.com, Kukar – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah membagikan perlengakapn sekolah dan sembako.

Edi membagikan alat kelengkapan sekolah bagi siswa-siswi SDN 012 Melayu, SMPN 06 Rapak Lambur, SDN 036 Bengkinang, SDN 06 Loa Tebu.

Bacaan Lainnya

Kemudian bupati juga membagikan sembako di Panti Asuhan Arrayan Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Rabu (07/12/2022).

Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah menuturkan rangkaian penyerahan komunitas Blukar Offroad 4×4, yang sudah membantu serta gotong royong untuk berbagi. Rangkaian ini dilakukan karena dalam rangka Event Adventure Blukar.

“Salah satu agendanya adalah bakti sosial, karna ini padat dan tidak mungkin dilaksanakan, sehingga hari ini dilaksanakan,” kata Edi Damansyah, saat diwawancarai media ini.

Sebagai informasi, bantuan yang diberikan berupa buku, tas, dan sepatu, yang diberikan kepada siswa/siswi yang kategorinya pra-sejahtera.

Edi Damansyah juga berterima kasih kepada kepala sekolah maupun semua guru, serta berharap keinginan dan cita-cita dari anak-anak tercapai.

Dari kunjungan tersebut, Edi mengetahui bawah para pelajar tersebut banyak yang memiliki cita-cita yang mulia. Ada yang berkeinginan menjadi polisi, tentara, ustad dan lainnya.

“Saya apresiasi mereka sejak kecil mereka memiliki keinginan besar, kita doakan bersama semoga penyelenggara pendidikan di Kukar terus membaik.” kata bupati. (Indah Hardiyanti)

Editor: Maulana

Bagikan:

Pos terkait