Damkar Kukar Tangani 632 Kasus Sepanjang 2024, Mayoritas Penyelamatan Hewan

Apel Besar Cek Kesiapan Pasukan dan Alat Pemadam. (DILLA)
Apel Besar Cek Kesiapan Pasukan dan Alat Pemadam. (DILLA)

TENGGARONG – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mencatat total 632 kejadian sepanjang tahun 2024. Dari jumlah tersebut, 518 kasus merupakan penanganan non-kebakaran, sementara 114 lainnya adalah kebakaran.

Animal rescue atau penyelamatan hewan menjadi kategori penanganan tertinggi dalam layanan Damkar Kukar, dengan total 339 kasus. Hewan yang paling sering ditangani adalah tawon dan ular, menunjukkan beragamnya tantangan yang dihadapi petugas Damkar selain kebakaran.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Damkar Kukar, Fida Hurasani, menyampaikan bahwa keberhasilan ini tak lepas dari kesiapan personel dan peralatan.

“Kami terus berupaya memastikan peralatan memenuhi standar dan seluruh anggota memahami tugas mereka, baik dalam kebakaran maupun situasi darurat lainnya,” ujarnya pada apel besar yang digelar Senin, 30 Desember 2024.

Apel tersebut menjadi ajang untuk memeriksa kesiapan alat serta kelengkapan perlindungan diri (APD) yang digunakan petugas. Fida menegaskan bahwa keselamatan anggota adalah prioritas utama. “APD harus menjadi kewajiban, bukan pilihan, demi mendukung tugas dengan aman,” katanya.

Meski memiliki hampir 300 anggota, Damkar Kukar masih menghadapi kekurangan personel di beberapa wilayah, seperti Kecamatan Kota Bangun Darat, yang hingga kini masih dicover oleh pos induk. Fida berharap pos pemadam di wilayah itu dapat beroperasi optimal pada 2025.

Sebagai bagian dari peningkatan layanan, Fida menekankan pentingnya perawatan rutin peralatan, latihan teknik, serta menjaga kebugaran fisik seluruh anggota.

“Kami bertanggung jawab untuk melindungi masyarakat. Upaya peningkatan layanan akan terus kami lakukan,” tandasnya.

(Nur Fadillah Indah/Mediaetam.com)

Bagikan:

Pos terkait