TENGGARONG – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) resmi membuka Pendidikan dan Latihan (Diklat) Calon Siswa TNI, Polri, dan IPDN angkatan ke-6 tahun 2025. Acara pembukaan berlangsung di Aula Serbaguna Dispora Kukar pada Senin (14/1/2025) dengan dihadiri Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni, Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar Sunggono, Forkopimda, serta 237 calon siswa (Casis) dari 18 kecamatan di Kukar.
Dalam sambutannya, Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menekankan pentingnya Diklat ini sebagai fondasi pembentukan calon siswa yang tidak hanya unggul secara fisik, tetapi juga memiliki jiwa kepemimpinan dan disiplin tinggi.
“Kegiatan binlat ini adalah langkah awal dalam membentuk calon siswa yang siap menghadapi seleksi dengan bekal kemampuan fisik dan mental yang mumpuni,” ujar Aji Ali.
Program Binlat yang berlangsung selama 10 hari ini bertujuan untuk mempersiapkan para peserta menghadapi tes ujian masuk, memberikan pemahaman materi, serta melatih kesiapan fisik dan mental mereka.
Sekda Kukar Sunggono, mewakili Bupati Kukar, menyampaikan apresiasi atas inisiatif dan kreativitas Dispora Kukar dalam menyelenggarakan kegiatan ini. Ia menyebutkan bahwa program Binlat telah menjadi bagian penting dalam memfasilitasi putra-putri terbaik Kukar untuk berkarier di TNI, Polri, maupun sekolah kedinasan lainnya.
“Ini sudah masuk tahun kelima pelaksanaan Binlat. Kami berharap program ini dapat terus berkelanjutan dan dikembangkan agar semakin banyak anak-anak Kukar yang memiliki kesempatan bergabung dengan TNI, Polri, atau sekolah kedinasan lainnya,” kata Sunggono.
Program ini diharapkan dapat menjadi wadah yang efektif untuk mempersiapkan generasi muda Kukar menjadi abdi negara yang profesional dan berintegritas. (Nur Fadilla Indah/Mediaetam.com)