Bontang- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bontang memiliki pelayanan secara mobile. Hal itu bertujuan untuk mendekatkan diri dan langsung menyentuh masyarakat.
Kepala Disdukcapil Bontang Budiman mengatakan, ada satu mobil yang siap mendatangi setiap even seperti expo, atau pasar.
“Biasanya berjadwal itu mobil pelayanannya. Bisa saja menyasar event seperti expo yang terselenggara, ataupun fasilitas publik,” ucap Budiman, Rabu (16/11/2022).
Saat melaksanakan pelayanan mobil antusias pendatang cukup tinggi. Bahkan petugas cukuo ekstra melayani mereka satu persatu.
Paling tidak, dengan kehadiran pelayanan langsung bisa memberikan fasilitas bagi seluruh elemen masyarakat. Biasanya mereka mengurus KTP Elektronik, mempertanyakan tata cara mengurus KIA, akta, KK, dan pengantar lainnya.
“Akan maksimal berjalan. Kita cukup melakukan penjadwalan dan langsung mengumumkan kepada masyarakat melalui Kelurahan, atau RT,” pungkasnya. (Adv)