Membasuh Diri di Pantai Maratua, Menolak Bala

Acara mandi tolak bala (sumber: Camat Maratua Ariyanto)
Acara mandi tolak bala (sumber: Camat Maratua Ariyanto)

MARATUA – Minggu (18/8/2024), pantai-pantai di Pulau Maratua, Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau, riuh daripada biasanya. Masyarakat memenuhi pantai berpasir putih di pulau ini. Mereka akan mandi tolak bala. Untuk membersihkan diri. Baik secara lahir maupun jiwa.

“Ini namanya mandi-mandi tolak bala. Tiap bulan Safar setiap kampung mengadakan semua warga ke laut,” kata Camat Maratua Ariyanto.

Bacaan Lainnya

Dia pun memaparkan, bagaimana detail acara mandi tolak bala tersebut. Jadi, warga akan berkumpul di laut. Mereka akan membuat lingkaran. Kemudian, akan ada warga yang azan dari empat penjuru. 

“Setelah azan baru siram-siraman,” sambung dia.

Setelah selesai siram-siraman, kemudian akan ada pembacaan doa selamat. Pembacaan doa ini juga menunjukkan rasa syukur dan dijauhi dari aneka marabahaya.

Acara ini digelar setiap tahun di berbagai kampung di Maratua. Waktunya adalah di bulan Safar selama 10 hari. Ritual ini pun berjalan meriah. Warga antusias. Mereka saling menyiram air dan bergembira. Momen ini pun juga bertepatan dengan perayaan hari Kemerdekaan 17 Agustus. Sehingga hal ini juga jadi momen warga berkumpul dan bersilaturahmi. 

Harapannya, dengan acara ini adalah Pulau Maratua bisa dijauhkan marabahaya. Selain itu, warga selalu diliputi rasa syukur dan keselamatan. Juga makin erat persaudaraan antara warga di Pulau Maratua. (Ofi)

Bagikan:

Pos terkait