Samarinda – Warga Samarinda, Kalimantan Timur, siapa tidak tahu akan keberadaan Gelanggan Olahraga (GOR) Madya Sempaja, di Jalan KH Wahid Hasyim, Kota Samarinda.
Kini, namanya telah resmi berganti, menjadi Gelora Kadrie Oening
Dari rilis yang diterima media ini, 5 April 2022, historis menjadi salah satu alasan penggantian nama Stadion Madya Sempaja. Melihat banyaknya gelanggang olahraga di Indonesia menggunakan nama tokoh yang memang berjasa terhadap daerahnya. Contohnya ada Gelora Bung Karno, Stadion Lukas Enembe di Papua dan Stadion Bumi Kartini di Jepara.
BacaJuga
“Atas dasar pertimbangan itu, kami mengusulkan kepada Pak Gubernur untuk pemberian nama. Ada beberapa alternatif nama yang diusulkan. Pilihannya jatuh ke Kadrie Oening,” ungkap Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Agus Tianur.
Usulan pengubahan nama itu sudah muncul sejak November 2021 lalu.
Sebagai informasi, Gelora Kadrie Oening memiliki sejumlah fasilitas. Yakni stadion sepakbola berkapasitas 15 ribu penonton, hotel dan asrama atlet, Lapangan Latihan Sepakbola, GOR Serbaguna, GOR Bulutangkis, GOR Beladiri, Lapangan Futsal, masjid, serta kantor Dinas Dispora Kaltim.
“Nanti ada tanda tangan prasasti yang akan dilakukan oleh Gubernur Kaltim,” imbuh Agus. (adv/kmf/mla)